Vihara Dewi Kwan Im

Vihara Dewi Kwan Im

Wisata Vihara Dewi Kwan Im di Belitung Timur

Vihara Dewi Kwan Im adalah salah satu destinasi wisata di Belitung Timur yang terkenal dan banyak dikunjungi. Warga setempat menyebutkan bahwa wisata ini didatangkan langsung dari Tiongkok menggunakan container, sehingga memiliki nilai seni dan religi yang mendalam.

Tidak heran jika banyak orang datang ke tempat ini untuk merasakan sendiri bagaimana suasana religinya. Jika Anda berkunjung ke Belitung terutama di sisi timur, jangan lupa untuk datang ke tempat ini, karena destinasi wisata ini tidak terasa membosankan sama sekali.

Tentang Wisata Vihara Dewi Kwan Im

Sebelum mendatangi tempat wisata ini, pastikan Anda sudah tahu informasi lengkap seperti jam buka, fasilitas dan berapa harga tiket masuknya. Jika belum tahu informasi lengkapnya, pahami dulu penjelasan berikut ini.

  1. Fakta unik

Uniknya, Vihara Dewi Kwan Im ini tidak hanya dijadikan sebagai destinasi wisata namun juga masih dijadikan tempat beribadah. Hal ini karena banyak kepercayaan warga setempat bahwa Dewi Kwan Im pernah beribadah di salah satu batu yang terkenal di tempat tersebut.

Itu sebabnya tempat wisata ini harus dikunjungi dengan tata krama dan kesopanan yang baik oleh pengunjung. Jika ingin datang ke tempat ini, sebaiknya Anda menjaga sikap dan kata – kata. Destinasi ini ternyata juga sangat terkenal hingga diketahui oleh wisatawan luar negeri.

  1. Aktivitas

Ada beberapa aktivitas yang bisa Anda lakukan ketika datang ke sini seperti ibadah, selfie, melihat pemandangan di sekitar serta bersantai. Apalagi udara di sekitarnya sangat sejuk, bahkan saat siang hari. Itu sebabnya banyak orang yang betah datang ke sini saat siang hari.

Vihara Dewi Kwan Im juga bisa menjadi sarana belajar mengenai Buddha jika Anda menganut agama tersebut. Ada beberapa orang yang bersedia menjelaskan sejarah tentang vihara tersebut, sehingga Anda bisa lebih memperdalam tentang kepercayaan pada Buddha.

  1. Jam buka

Sebelum datang ke sini, Anda juga harus tahu jam buka viharanya. Ternyata tempat ini buka selama 24 jam, sehingga Anda bisa datang kapan saja saat ingin. Dengan begitu, tidak perlu buru – buru datang saat pagi, siang atau sore hari, karena Anda juga bisa datang saat malam.

Tetapi sangat jarang ada wisatawan yang datang saat malam hari, kecuali jika ingin ibadah. Jika Anda beragama Buddha bisa juga sekalian melakukan ibadah saat malam hari untuk mendapat ketenangan. Tentu ada beberapa masyarakat yang beribadah saat malam hari.

  1. Fasilitas

Fasilitas yang disediakan di Vihara Dewi Kwan Im cukup lengkap dan memadai untuk para pengunjung. Sudah disediakan tempat parkir untuk semua pengunjung yang luas. Bisa untuk kendaraan roda 2 atau 4, bisa juga untuk bus jika membawa kelompok wisatawan.

Tersedia kamar mandi untuk buang air kecil, serta terdapat area istirahat jika Anda merasa lelah. Apalagi untuk naik ke atas, pengunjung perlu menaiki tangga yang berjumlah 86 anak tangga.

  1. Harga tiket masuk

Informasi lain yang tidak kalah penting adalah harga tiket masuknya. Saat datang ke sini, Anda tidak harus membayar uang tiket masuk, karena gratis untuk semua pengunjung. Anda bisa datang ke sini dengan membeli paket wisata Belitung agar lebih mudah.

Jika ingin datang ke sana, Anda bisa menempuh perjalanan dari bandara kurang lebih 1 jam 20 menit. Perjalanan bisa ditempuh menggunakan kendaraan motor, mobil atau sejenisnya. Pastikan Anda membuat kenangan yang baik dengan datang ke wisata Vihara Dewi Kwan Im.

Tentang : Vihara Dewi Kwan Im